Kamis, 16 Juni 2011

Apple Luncurkan ‘iCloud’, Mac OS X Lion dan iOS 5

Jakarta (ANTARA News) – CEO Apple Steve Jobs pada Senin mengumumkan sebuah layanan baru “iCloud” yang memungkinkan setiap pemilik produk Apple dapat menyimpan dokumen dan musik di Internet, bukan pada drive komputer mereka sendiri atau ponsel.
iCloud memperluas tren komputasi awan, yang mengacu pada gagasan bahwa pengguna komputer dapat menyimpan lebih banyak informasi mereka “di awan” atau Internet bukan pada drive mereka sebagai media penyimpanan.
Semua perangkat Apple seperti iPhone, iPads dan Komputer Mac–dapat terhububung nirkabel dengan iCloud Apple. Layanan terbaru itu memungkinkan pengguna mengakses foto, dokumen, aplikasi, kalender dan e-mail dimanapun mereka berada, tidak terikat pada gadget tertentu.
“Kami pikir ini (layanan ini) akan menjadi besar,” kata Jobs, CEO Apple yang telah menjalani medis sejak Januari.

Read more

Melakukan Setting Network Shared Folder in Windows 7

Langkah-langkah untuk melakukan penyettingan ini sebenarnya mudah saja :
1. Buka network and sharing center
2. Set advanced sharing setting di sebelah kiri atas
3. Lalu pilih opsi enable network discovery, file sharing, public folder sharing untuk
4. Lalu tinggal pilih folder mana yang akan dishare melalui windows explorer (klik kanan di folder, pilih sharing, dan aktifkan sharing)
5. Voila ! Folder itu dan komputer yang dishare akan tampak di bagian network pada windows explorer.
Tampak mudah ? Tentu.
Sayangnya, memang hal yang tampak mudah ternyata dalam kenyataannya menjadi (sangat) sulit.
Settingan di atas tampak hanya berhasil apabila pengguna komputer hanya menggunakan komputer tersebut dengan cara ‘biasa’, setinggan koneksi pakai router, tidak pakai firewall tambahan, dll.

Read more

Merubah Flashdisk Menjadi Extra Ram

Komputer kamu makin lama makin terasa lambat? jangan khawatir, sekarang kamu bisa menambah extra RAM hanya dengan mengunakan Flash Disk. Untuk windows Vista ke atas sudah tidak perlu tambahan, tetapi untuk windows XP kalian memerlukan program tambahan namanya eBoostr.
Program eBoostr ini sendiri tidak gratis tapi banyak kok crack2an atau patch yang bisa digunakan untuk menghilangkan batasan dalam free trial, tetapi tetap saja saya sarankan untuk membeli program ini dengan lisensi legal atau mungkin kalau nggak mau ribet dan punya uang cukup ya silahkan beli RAM fisik yang asli :)
Berdasarkan hasil percobaan saya kemarin eBoostr ini sangat membantu untuk desktop/notebook lama yang kapasitas RAM-nya sangat kecil, di antara 128-512 untuk yang punya RAM 1 GIGA ke atas kamu tidak akan merasakan terlalu banyak penambahan kecepatan setelah menggunakan eBoostr maka itu banyak yang mengira program ini adalah program gagal padahal sebenarnya tidak.

Read  more

Ubuntu 9.10

 Ini dia OS terbaru dari Ubuntu yaitu Ubuntu 9.10.
Di tengah hingar-bingarnya kemunculan Windows 7 dan Snow Leopard, sepertinya kehadiran Ubuntu 9.10 “tertelan bumi”. Berita kehadiran Ubuntu 9.10 juga kurang disambut dengan gempita oleh produsen pc-laptop-netbook ternama walau platform ketiganya sudah tersedia di berbagai saluran download.
Masyarakat yang mengikuti perkembangan operating system sangat menanti-nanti kehadiran Windows 7 pada pameran terbesar di Jakarta beberapa waktu lalu. Windows 7 digadang-gadang lebih baik dari Windows Vista apalagi versi sebelumnya. Terus terang saya sendiri tidak antusias mengikuti perkembangan Windows ini semenjak pengembangan Windows XP – XP SP1 – XP SP2 – XP SP3.


Read more